Pewarna Apresiasi Kepemimpinan Jacky-Darwin, Optimis PGI Kian Diperhitungkan di Kancah Nasional

REPORTASEBEKASI.ID, JAKARTA – Ketua Umum Pewarna, Yusuf Mujiono, menyampaikan apresiasi atas terpilihnya duet Jacklevyn Manuputty (Jacky) dan Darwin Darmawan sebagai pimpinan baru Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) dalam Sidang Raya Toraja. Hal ini disampaikan Yusuf disela-sela audiensi bersama Sekum PGI Pdt. Darwin Darmawan, hari ini, Jumat (31/01/2025), di Kantor PGI Jalan Salemba Raya 10, Jakarta 10430.

Menurutnya, kepemimpinan kedua tokoh ini akan membawa PGI semakin diperhitungkan, baik di tingkat organisasi aras nasional maupun di antara lembaga-lembaga keumatan lainnya.

“Kami percaya duet Jacklevyn Manuputty dan Darwin Darmawan akan membawa angin segar bagi PGI. Kepemimpinan mereka diharapkan dapat memperkuat peran PGI dalam menyuarakan suara kenabian, terutama dalam merespons isu-isu aktual yang terjadi di masyarakat,” ujar Yusuf Mujiono.

Yusuf juga menyambut baik rencana PGI untuk mengadakan jumpa pers dan coffee morning secara rutin. Kegiatan ini dinilai sebagai langkah strategis untuk meningkatkan komunikasi dan transparansi PGI dalam menyampaikan pandangan dan sikapnya terhadap berbagai isu terkini.

“Dengan adanya jumpa pers dan coffee morning rutin, PGI dapat lebih aktif menyuarakan suara kenabiannya. Ini adalah langkah positif yang akan memperkuat peran PGI sebagai organisasi yang relevan dan berpengaruh di tengah dinamika sosial dan keagamaan di Indonesia,” tambah Yusuf.

Jacklevyn Manuputty dan Darwin Darmawan resmi memimpin PGI setelah terpilih dalam Sidang Raya PGI ke-XXII di Toraja, Sulawesi Selatan. Keduanya diharapkan dapat membawa PGI ke level yang lebih tinggi, baik dalam hal internal organisasi maupun dalam menjalin hubungan dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah dan organisasi keagamaan lainnya.

Dukungan dari Pewarna dan berbagai elemen masyarakat diharapkan dapat memacu kinerja kepemimpinan baru PGI ini, sehingga PGI semakin menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan nilai-nilai keadilan, perdamaian, dan kemanusiaan di Indonesia. (RS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *